MANOKWARInews -Umat muslim di Arab Saudi akan mulai
melaksanakan ibadah puasa Ramadan pada Jumat. Hal itu terjadi di karenakan
para astronom di Negara Arab Saudi Telah melihat Munculnya penampakan hilal. Negara
tetangganya, Uni Emirat Arab, masih menunggu penampakan bulan baru
sebagai tanda pergantian hari.
Situs www.emirates247.com melaporkan, Kamis (19/7), keputusan mengawali Ramadan telah ditetapkan oleh Mahkamah Agung Arab Saudi setelah membenarkan laporan hilal terlihat. Sementara itu Komite Pemantau Bulan di Uni Emirat Arab masih menunggu hasil pengamatan.
Pada awal bulan ini, Uni Emirat Arab, telah memastikan 1 Ramadan tahun ini jatuh pada Sabtu, 21 Juli. Menurut Muhammad Syaukat Auda, Kepala Pusat Pemantauan Hilal Islam, kebanyakan negara mayoritas Islam, terutama di Timur Tengah, tidak dapat melihat hilal hari ini. Dia beralasan hal itu sulit dilakukan dengan teleskop tercanggih sekalipun lantaran kemunculan bulan baru berbarengan dengan terbenamnya matahari.
Dia menjelaskan hilal hanya dapat dilihat jelas dari Benua Afrika dan Amerika Selatan. Jadi, kata dia, lebih tepat jika Bulan Syaban ini digenapkan hingga 30 hari. Dia memperkirakan Saudi dan Mesir akan menetapkan awal Ramadan besok.
Penetapan 1 Ramadan pada Sabtu juga berlaku di Iran. Menurut Mas'ud Athigi, Ketua Masyarakat Astronom Amatir Iran, penampakan hilal baru bisa dilihat esok petang waktu setempat. Dia menyatakan bulan baru tidak dapat dipantau di wilayah manapun di Negeri Mullah itu hari ini, seperti dikutip dari kantor berita ABNA. Hal ini diperkuat oleh fatwa Ayatullah Husseini Nassab.
Masyarakat muslim di Libanon bakal mengawali bulan Ramadan besok. Menurut Ketua Komite Hukum Otoritas Keagamaan Libanon, Sayyid Muhammad Hussein Fadlullah, keputusan itu diambil setelah pihaknya melakukan metode hisab atau penghitungan posisi bulan, seperti dikutip dari situs www.bayynat.org.
Sedangkan Indonesia dan Malaysia Telah tetapkan awal 1 Ramadan 1433 Hijriyah jatuh pada hari Sabtu, 21 Juli. Hal itu dibenarkan oleh Endro, salah satu warga Indonesia menetap di Kota Johor Bahru. "Di Malaysia awal puasa Sabtu," kata Endro saat dihubungi merdeka.com lewat telepon selulernya, Kamis (19/7).
Setelah menggelar sidang Isbat sejak petang hari ini, Menteri Agama Republik Indonesia Suryadharma Ali, menetapkan awal 1 Ramadan jatuh pada Sabtu (21/7). Hasil itu dicapai setelah menganalisa berbagai laporan metode hisab dan rukyat. Dia menegaskan hingga sore hari ini hilal tetap tidak terlihat.
Selama ini Indonesia dan Malaysia kerap bersitegang dalam berbagai macam masalah, mulai dari isu perbatasan wilayah, penganiayaan tenaga kerja Indonesia, sampai klaim kebudayaan. Penetapan awal Ramadan di dua negara Asia Tenggara ini serupa dengan Uni Emirat Arab dan Iran seperti dikutip dari www.merdeka.com.
Source : www.merdeka.com
www.bayynat.org
Situs www.emirates247.com melaporkan, Kamis (19/7), keputusan mengawali Ramadan telah ditetapkan oleh Mahkamah Agung Arab Saudi setelah membenarkan laporan hilal terlihat. Sementara itu Komite Pemantau Bulan di Uni Emirat Arab masih menunggu hasil pengamatan.
Pada awal bulan ini, Uni Emirat Arab, telah memastikan 1 Ramadan tahun ini jatuh pada Sabtu, 21 Juli. Menurut Muhammad Syaukat Auda, Kepala Pusat Pemantauan Hilal Islam, kebanyakan negara mayoritas Islam, terutama di Timur Tengah, tidak dapat melihat hilal hari ini. Dia beralasan hal itu sulit dilakukan dengan teleskop tercanggih sekalipun lantaran kemunculan bulan baru berbarengan dengan terbenamnya matahari.
Dia menjelaskan hilal hanya dapat dilihat jelas dari Benua Afrika dan Amerika Selatan. Jadi, kata dia, lebih tepat jika Bulan Syaban ini digenapkan hingga 30 hari. Dia memperkirakan Saudi dan Mesir akan menetapkan awal Ramadan besok.
Penetapan 1 Ramadan pada Sabtu juga berlaku di Iran. Menurut Mas'ud Athigi, Ketua Masyarakat Astronom Amatir Iran, penampakan hilal baru bisa dilihat esok petang waktu setempat. Dia menyatakan bulan baru tidak dapat dipantau di wilayah manapun di Negeri Mullah itu hari ini, seperti dikutip dari kantor berita ABNA. Hal ini diperkuat oleh fatwa Ayatullah Husseini Nassab.
Masyarakat muslim di Libanon bakal mengawali bulan Ramadan besok. Menurut Ketua Komite Hukum Otoritas Keagamaan Libanon, Sayyid Muhammad Hussein Fadlullah, keputusan itu diambil setelah pihaknya melakukan metode hisab atau penghitungan posisi bulan, seperti dikutip dari situs www.bayynat.org.
Sedangkan Indonesia dan Malaysia Telah tetapkan awal 1 Ramadan 1433 Hijriyah jatuh pada hari Sabtu, 21 Juli. Hal itu dibenarkan oleh Endro, salah satu warga Indonesia menetap di Kota Johor Bahru. "Di Malaysia awal puasa Sabtu," kata Endro saat dihubungi merdeka.com lewat telepon selulernya, Kamis (19/7).
Setelah menggelar sidang Isbat sejak petang hari ini, Menteri Agama Republik Indonesia Suryadharma Ali, menetapkan awal 1 Ramadan jatuh pada Sabtu (21/7). Hasil itu dicapai setelah menganalisa berbagai laporan metode hisab dan rukyat. Dia menegaskan hingga sore hari ini hilal tetap tidak terlihat.
Selama ini Indonesia dan Malaysia kerap bersitegang dalam berbagai macam masalah, mulai dari isu perbatasan wilayah, penganiayaan tenaga kerja Indonesia, sampai klaim kebudayaan. Penetapan awal Ramadan di dua negara Asia Tenggara ini serupa dengan Uni Emirat Arab dan Iran seperti dikutip dari www.merdeka.com.
Source : www.merdeka.com
www.bayynat.org
0 komentar:
Posting Komentar